Home Berita Terkini Apel Gabungan Menuju New Normal, Ibnu Saleh: Taati Peraturan Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan Covid-19

Apel Gabungan Menuju New Normal, Ibnu Saleh: Taati Peraturan Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan Covid-19

1,716
0
SHARE
Apel Gabungan Menuju New Normal, Ibnu Saleh: Taati Peraturan Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan Covid-19

Koba – Apel Gelar Pasukan Kesiapan Penegakan Disiplin dalam Mematuhi Protokol Kesehatan Pencegahan Penularan Covid-19 di Kabupaten Bangka Tengah (Bateng) menuju New Normal berlangsung di Halaman Kantor Bupati Bangka Tengah, Jumat (05/06/2020) pagi.

Apel gabungan ini dipimpin langsung oleh Bupati Bangka Tengah, Dr. Ir. H. Ibnu Saleh, MM, sebagai Pemimpin Apel. Diawali dengan pemeriksaan pasukan apel oleh pemimpin apel, Ibnu Saleh bersama Forkopimda meninjau kesiapsiagaan peserta apel tersebut agar sesuai dengan protokol kesehatan yakni menjaga jarak serta memakai masker.

Dalam amanatnya, Ibnu menghimbau agar semua pihak menaati peraturan dalam penegakan disiplin protokol kesehatan Covid-19 menuju diberlakukannya Tatanan Normal Baru (new normal) di Bateng khususnya.

“Semenjak merebaknya virus Corona yang mewabah di dunia maupun di Indonesia, khususnya di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, telah memaksa kita untuk senantiasa waspada dan terus berupaya mencegah penularan virus tersebut,” ujarnya.

Penyebaran virus Corona yang sangat cepat telah mengubah aktivitas kehidupan di masyarakat. Perubahan tersebut memberikan dampak yang sangat besar bagi tatanan kehidupan di berbagai sektor. Pemerintah pusat maupun daerah sudah bekerja keras dalam menangani permasalahan ini.

Menurut Ibnu, bekerja dan beraktivitas di rumah telah memukul keras sektor perekonomian, hingga membuat pemerintah melonggarkan kebijakan terkait aktivitas masyarakat kendati penularan virus ini masih mengancam.

“Kondisi inilah yang memaksa kita untuk menerapkan konsep New Normal yang secara bertahap harus kita implementasikan. Dalam hal ini ASN juga sudah bekerja seperti biasa namun tetap menaati protokol kesehatan dengan memakai masker, menjaga jarak, juga menjaga kesehatan dengan istirahat yang cukup dan makan makanan yang bergizi,” pungkas Ibnu mengingatkan.

Ibnu juga berharap agar tatanan baru atau new normal di Bangka Tengah dapat berjalan secara bertahap dan akan dievaluasi lagi secara dinamis sehingga dapat disesuaikan dengan kondisi yang berkembang.

Apel Kesiapan Penegakan Disiplin Mematuhi Protokol Kesehatan Pencegahan Penularan Covid-19 bertujuan untuk mengecek kesiapan pelaksanaan penegakan disiplin yang akan dilakukan Tim Gabungan TNI, Polri dan Pemda dalam rangka menumbuhkan kesadaran masyarakat mematuhi Protokol Kesehatan demi menekan penyebaran Covid19 di Kabupaten Bateng.

Bertindak sebagai Koordinator Penyelenggara Apel Gelar Pasukan dan Simulasi Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan Kab. Bangka Tengah Covid 19 Danramil 413-04/Koba, Komandan Apel Gelar Pasukan Danramil 413-09/Pangkalan Baru dan Perwira Apel Gelar Pasukan Kabag Ops Polres Bateng. Apel ini diikuti 220 orang yang terdiri dari Forkopimda (Dandim 0413 Bangka, Kapolres Bateng, Kajari Bateng, Wakil Ketua DPRD Bateng), Sekda Bateng, para Asisten, para Kepala OPD di Pemkab Bateng beserta seluruh stakeholders yang tergabung dalam tim gugus percepatan penanganan Covid-19 di Bangka Tengah (TNI, POLRI, Satpol PP, Dinkes, BPBD, Damkar, Dishub, Diskominfosta, Tagana).

Diakhir acara dilakukan simulasi penegakan disiplin protokol kesehatan Covid-19,  yakni transaksi jual beli di pasar modern oleh peserta demonstrasi gugus tugas Covid-19 wilayah Bangka Tengah yakni TNI, POLRI, Satpol PP, Dinkes, BPBD, Damkar, Dishub, Diskominfosta, Tagana dan Relawan Covid-19 dari Pramuka Bateng dan didukung oleh Satpam serta Cleaning Service Pasar Modern Koba.* (WEE/APJ/ Foto: WEE)

 

 

 

 

Sumber : Diskominfosta Bateng