LUBUK BESAR – Program bantuan perlengkapan sekolah gratis yang diberikan Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah (Pemkab Bateng) melalui Dinas Pendidikan masih terus berlanjut. Pembagian perlengkapan sekolah kepada pelajar tingkat sekolah dasar dan menengah pertama ini dibagikan secara bertahap di seluruh wilayah Kabupaten Bangka Tengah.
Total sebanyak 1.200 perlengkapan sekolah gratis berupa seragam sekolah dan tas sekolah ini dibagikan kepada 600 pelajar sekolah dasar dan 600 pelajar sekolah menengah pertama dari keluarga kurang mampu. Selain itu total sebanyak 10.100 paket buku tulis juga dibagikan kepada siswa SD dan SMP se-Kabupaten Bangka Tengah.
Setelah Kecamatan Koba dan Kecamatan Simpang Katis, kali ini Pemkab Bateng membagikan perlengkapan sekolah kepada pelajar SD dan SMP yang ada di wilayah kecamatan Lubuk Besar. Pembagian bantuan perlengkapan sekolah ini dilaksanakan di halaman SD Negeri 1 Lubuk Besar, Jumat (02/08/2024).
"Alhamdulillah program ini masih kita lanjutkan nanti hingga tuntas di seluruh Kecamatan yang ada di Bangka Tengah," ujar Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman yang membagikan langsung bantuan perlengkapan sekolah.
Tercatat, total penerima bantuan perlengkapan sekolah di Kecamatan Lubuk Besar dari siswa SD sebanyak 105 orang dan pelajar SMP sebanyak 75 orang. Selain itu dibagikan juga paket buku tulis kepada 236 pelajar SD dan SMP yang memasuki tahun pertama di tiap jenjang pendidika
"Di sini kita bagikan seragam dan tas sekolah ini untuk siswa SD dan SMP dari keluarga kurang mampu totalnya ada 180 anak," ungkap Algafry.
Bupati berharap, bantuan ini dapat dijadikan motivasi bagi para pelajar dalam mencari ilmu di sekolah dan dapat meringankan beban orang tua dalam mempersiapkan perlengkapan sekolah untuk anak mereka.
"Mudah-mudahan bantuan ini menjadikan anak-anak kita semangat dalam belajar untuk mengejar cita-cita mereka agar kelak menjadi orang yang sukses dan dapat membahagiakan orang tua mereka," ucapnya.
Sandi (14), siswa SMP Negeri 2 Lubuk Besar yang menerima bantuan perlengkapan sekolah mengungkapkan rasa syukurnya karena telah mendapatkan bantuan berupa tas dan seragam sekolah langsung dari orang nomor satu di Bangka Tengah.
"Bersyukur sekali bisa mendapatkan tas dan seragam untuk sekolah. Terima kasih kepada Pak Bupati dan Dinas Pendidikan, semoga pendidikan di Bangka Tengah terus diperhatikan," ucap pelajar yang bercita-cita menjadi polisi ini.
Turut hadir dalam kegiatan ini Camat Lubuk Besar, Sekretaris Dinas dan Kabid SMP Dinas Pendidikan Bateng, serta para orang tua dari pelajar penerima bantuan perlengkapan sekolah.* Sumber: Diskominfosta Bangka Tengah
Penulis: Yudi Rispandy
Editor: Kumala Sari Dewi
Fotografer: Redoh Soniman
LEAVE A REPLY