1.jpg)
Koba - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) menggelar Rapat Kerja Kabupaten (Rakerkab) Bangka Tengah Tahun 2021 dengan tema "Tingkatkan Kekompakan Menuju Prestasi Terbaik pada Porprov VI" secara resmi dibuka oleh Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman, S.T., bertempat di Kantor Sekretariat KONI Bangka Tengah, Kamis (30/12/2021).
Tujuan dengan diadakannya Rakerkab ini untuk melakukan pembinaan atlet secara insentif dan periodik melalui cabang olahraga anggota KONI Bangka Tengah/Tim Pelatda KONI Bangka Tengah (secara bertahap, berkelanjutan dan tepat sasaran), meningkatkan kompetensi daya saing serta mampu untuk berprestasi di tingkat provinsi dan nasional (Porprov VI Th 2023 dan Porwil 2023 serta PON XXI Tahun 2024), meningkatkan pengelolaan organisasi pengurus kabupaten cabang olahraga dan membangun sinergitas dengan stakeholder lainnya dalam menciptakan dan pembinaan atlet berprestasi.
Ikut terlibat dalam rapat ini, Algafry Rahman, S.T., selaku Bupati Bangka Tengah mengungkapkan dengan dilaksanakannya Rakerkab ini dapat dijadikan sebagai momentum untuk mengevaluasi program yang sudah dijalankan oleh KONI Kabupaten Bangka Tengah Tahun 2021 sekaligus melangkah ke depan untuk merumuskan program kerja tahun 2022.
“Untuk membangun prestasi olahraga tidak dapat dilakukan secara instan. Tapi, harus ditata secara sistematis sebagai upaya meningkatkan kemampuan berolahraga,” jelas Algafry.
Menurutnya, ini juga untuk mewujudkan visi dan misi serta membuktikan jika prestasi yang didapat selama ini dapat dipertanggung jawabkan. Maka para pengurus harus berkomitmen dengan baik.
“Ayo semangat, kita sukseskan Rakerkab ini. Kita susun program ini dengan sebaik-baiknya dan bisa menghasilkan program dengan hasil yang memuaskan,” ungkap Algafry.
Ia juga berharap agar dapat menghasilkan langkah strategis yang tidak hanya mendukung kelancaran penyelenggaraan Porprov VI tetapi juga pembinaan atlet jangka panjang.
Menurut Yasir selaku Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Bangka Tengah pelaksanaan Rakerkab ini mengingat jadwal yang sudah ditetapkan oleh provinsi.
“Kita akan menentukan program kerja persiapan untuk Porprov tahun 2023 di Bangka Barat yakni 21 cabang olahraga. Dengan dana Rp 1,2 Milyar maka kami akan memaksimalkan sesuai dengan target. Cabang olahraga renang akan bersiap - siap dipertandingkan untuk meraih medali emas dan akan berangkat dari Bangka Tengah ke Bangka Barat untuk mengikuti Porprov Bangka Barat sejumlah 530 orang,” papar Yasir.
Senada dengan Ketua KONI Bateng, Ir. H. Syahrudin, M.Si., Wakil Ketua Umum III KONI Provinsi Kepulauan Bangka Belitung berharap semoga melalui program ini dapat merumuskan berbagai kebijakan dan program guna meningkatkan prestasi olahraga di Kabupaten Bangka Tengah.
Oleh karena itu, menurut Syahrudin sudah saatnya KONI Bangka Tengah bersama pengurus cabang olahraga melakukan berbagai inovasi. Pengurus KONI Kabupaten Bangka Tengah dapat memberikan manfaat besar bagi program kerja pengurus KONI Bangka Tengah dalam pengembangan organisasi dan peningkatan prestasi olahraga di Kabupaten Bangka Tengah.
“Kita berharap penyelenggarannya akan berjalan sukses dan lancar sesuai dengan harapan. Para Atlet tercapai targetnya untuk meraih prestasi di Porprov Kabupaten Bangka Tengah," harapnya.
Diakhir acara dilakukan Rapat Pleno I dan Rapat Pleno II terkait Program Kerja Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Bangka Tengah Tahun 2022.
Adapun pengurus KONI Bangka Tengah terdiri dari 42 orang dan peserta berjumlah 52 orang terdiri dari 26 cabang olahraga.
Acara ini dihadiri oleh Perwakilan Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Dinbudparpora) Kabupaten Bangka Tengah, Wakil Ketua Umum III KONI Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, seluruh Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Bangka Tengah, seluruh Peserta Cabang Olahraga.* (UMM/WEE/Foto:PYJ)
Sumber : Diskominfosta Bangka Tengah
LEAVE A REPLY