Keterangan Gambar : Bupati Bangka Tengah, Dr. Ir. H. Ibnu Saleh, MM., hadir dan menyerahkan langsung bantuan pemerintah melalui Disperindagkop-UKM kepada warga Namang, Senin (18/05/2020).
Senin (18/05/2020) pagi, giliran warga Namang yang mendapat bantuan daging gratis. Proses penyaluran secara simbolis dilakukan langsung oleh Bupati Bangka Tengah didampingi Camat Namang, serta para perangkat desa yang bersangkutan. Sesuai Data Base Terpadu (DBT) dari pusat, warga yang berhak menerima bantuan daging gratis di wilayah Kabupaten Bangka Tengah yakni 26.167 Kepala Keluarga dengan jumlah bantuan 1 Kg daging per KK. Perihal ini Ibnu Saleh memantau dengan serius agar penerima bantuan benar sesuai data yang ada dan penyaluran bisa berlangsung aman sesuai protokol kesehatan. Kesesuaian data di lapangan ini diverifikasi ulang dari Disperindagkop-UKM bekerja sama dengan Dinsos-PMD Bangka Tengah. Kerjasama yang baik ini demi menunjang pertanggungjawaban yang akuntabel serta warga kurang mampu yang terdampak Covid-19 bisa benar-benar merasakan manfaatnya.
LEAVE A REPLY