Bekasi - Kunjungan Kerja (Kunker) dan Studi Tiru dalam rangka Pengembangan Inovasi Pelayanan Publik dilakukan Herry Erfian, S.T., Wakil Bupati Bangka Tengah (Bateng) didampingi KaDisDukcapil Bateng, Drs. Julhasnan di Aula Press Room Kantor Wali Kota Bekasi, Jawa Barat, Jumat (01/10/2021).
Kedatangan Wakil Bupati Bangka Tengah beserta rombongan disambut hangat oleh Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Bekasi, Taufiq Rahmat Hidayat, A. P., S. Sos., M. Si yang mewakili Walikota Bekasi.
Pada kesempatan ini Wakil Bupati Bateng mengatakan bahwa Kunjungan Kerja ke Pemerintah Kota Bekasi ini terkait Pelayanan Administrasi Kependudukan oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Pemerintah Kota Bekasi.
“Alhamdulillah hari ini kita diterima dengan sangat baik oleh Pemerintah Kota Bekasi. Kedatangan kali ini ingin melihat dan melakukan studi tiru terkait Pelayanan Administrasi Kependudukan yang dilaksanakan oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Pemerintah Kota Bekasi. Kota Bekasi sudah masuk Top 15 dalam hal Pelayanan Administrasi Kependudukan. Hal inilah yang menjadi motivasi kami untuk mendatangi dan mencontoh Pemerintah Kota Bekasi terkait dengan inovasi-inovasi yang telah dilakukan,” ujar Erfian.
Lebih lanjut Ia mengatakan Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Bangka Tengah telah meraih Predikat sebagai Unit Pelayanan Publik (UPP) kategori Sangat Baik dengan Predikat A- tahun 2020 yang diumumkan oleh Kementerian Pendayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) di Jakarta pada 10/03/2021 yang lalu.
“Dalam penilaian dari Kemenpan-RB untuk Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah telah meraih Predikat sebagai Unit Pelayanan Publik dengan nilai sangat baik dan telah diterimanya Piagam Penghargaan atas prestasi tersebut, akan tetapi masih terdapat beberapa kekurangan terutama dalam hal Inovasi dan aplikasi,” ujar Erifian seraya mengakui Dindukcapil Kota Bekasi terkait dengan inovasi dan aplikasi yang ada di Kota Bekasi ini sudah sangat baik.
“Menindaklanjuti hal Pemkab Bateng akan mengirimkan tenaga teknis untuk mempelajari inovasi dan aplikasi demi kemajuan dalam hal Pelayanan Administrasi Publik di Kabupaten Bangka Tengah,” harapnya.
Menanggapi hal ini, Kepala Disdukcapil Kota Bekasi, Taufiq Rahmat Hidayat, A. P., S. Sos., M. Si mengatakan bahwa Aplikasi Pelayanan Publik yang ada di Pemerintah Kota Bekasi dikembangkan berbasis kepada kebutuhan dan potensi masyarakat.
“Untuk masyarakat yang gagap/ kesulitan secara teknologi telah kita siapkan Satuan Tugas Pantau dan Monitor yang menjadi kekuatan dari pelayanan kita sampai di tingkat RW. Satuan Tugas ini berasal dari pegawai Kelurahan yang ditempatkan dan bertugas sebagai Represantasi Pemerintah Daerah di Tingkat RW. Merekalah yang melakukan Pelayanan Dasar termasuk di dalamnya adalah Pelayanan Administrasi Kependudukan sehingga seluruh lapisan masyarakat di Kota Bekasi ini bisa terfasilitasi,” terang Taufiq.
Hal senada diungkapkan oleh Drs. Julhasnan, M.Tr.I.P selaku Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Bangka Tengah mengatakan bahwa banyak sekali yang telah dilakukan oleh Pemerintah Kota Bekasi untuk mencapai peringkat 15 besar dalam kriteria Pelopor Inovasi.
“Pemerintah Kota Bekasi melalui Disdukcapilnya merupakan pelopor dari inovasi dengan kriteria 15 besar, banyak sekali hal yang telah dilakukan untuk mencapai hal tersebut, diantaranya dengan mempelajari suatu aplikasi kemudian memodifikasinya serta menyesuaikan dengan kondisi di daerah masing-masing. Selanjutnya membuat kekhususan sehingga memberikan kemudahan-kemudahan dalam Pelayanan Administrasi Kependudukan,” papar Julhasnan.
“Kami berharap Aplikasi “Sipelanduk” yang ada di Kabupaten Bangka Tengah dapat lebih berkembang lagi, minimal mendekati seperti yang telah dikembangkan oleh Disdukcapil Pemerintah Kota Bekasi ini. Harapannya mudah-mudahan kita bisa menjalin komunikasi dan meningkatkan kerja sama serta silahturahmi guna memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” lanjutnya.
Tak lupa ucapan terima kasih dari Pemkab Bangka Tengah kepada Pemerintah Kota Bekasi melalui Dindukcapil yang telah berkenan menerima kunjungan Pemkab Bangka Tengah serta bersedia berbagi ilmu dan informasi terkait Pelayanan Administrasi Kependudukan serta Pengembangan Inovasi Pelayanan Publik, sehingga dapat meningkatkan Kinerja serta terus berinovasi dalam memberikan Pelayanan kepada masyarakat.
Hadir dalam Kunker ini Wakil Bupati Bangka Tengah, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Bekasi beserta jajarannya, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Bangka Tengah beserta jajarannya.* (YHP/WEE/Foto:YHP)
Sumber: Diskominfosta Bangka Tengah
LEAVE A REPLY