Home Berita Terkini Polres Bateng, TNI, Pemkab Bateng dan Kejari Bateng Besinergi Berikan Bantuan Kemanusiaan Lawan COVID-19

Polres Bateng, TNI, Pemkab Bateng dan Kejari Bateng Besinergi Berikan Bantuan Kemanusiaan Lawan COVID-19

1,267
0
SHARE
Polres Bateng, TNI, Pemkab Bateng dan Kejari Bateng Besinergi Berikan Bantuan Kemanusiaan Lawan COVID-19

KOBA -  Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangka Tengah (Bateng), Polres Bateng, TNI dan Kejari Bateng beri bantuan sumbangan kemanusiaan kepada warga Bateng di tengah pandemi COVID-19 di Bundaran Koba, Selasa (21/4/2020).

Kapolres Bateng, AKBP Slamet Ady Purnama mengatakan, di tengah pandemi COVID-19 tentunya sangat mempengaruhi ekonomi masyarakat. Oleh sebab itu, berbagai upaya solidaritas TNI, Polri dan unsur pemerintah muncul untuk mengurangi beban ekonomi sebagian warga di Bangka Tengah.

"Kami bersama unsur pemerintahan melihat ekonomi masyarakat melemah terdampak COVID-19, untuk itu kami Polri, TNI dan Pemerintah bersama-sama menyalurkan bantuan kepada warga, " ucap Purnama.

Sementara, Bupati Bateng, Dr. Ir. H. Ibnu Saleh, M.M mengucapkan terima kasih kepada Polres Bateng yang telah mengimplementasikan kegiatan bantuan sumbangan kemanusiaan di Bateng. Oleh sebab itu, kegiatan seperti ini dapat dijadikan sebagai contoh untuk saling membantu, mengingat tidak stabilnya ekonomi masyarakat khususnya masyarakat Bateng akibat dampak COVID-19. Selain itu, upaya meringankan beban masyarakat terhadap dampak COVID-19 pemerintah juga akan menganggarkan bantuan khusus melalui APBD.

"Kegiatan ini menjadi contoh agar kita peduli sesama. Dampak COVID-19 dapat kita lihat sangat berpengaruh bagi masyarakat Bateng, dan nantinya bantuan seperti ini akan melibatkan gala sektor dan APBD Bateng. Sekali lagi saya ucapkan terimakasih kepada Forkompimda telah peduli terhadap masyarakat  akibat dampak negatif COVID-19, sehingga mengurangi beban masyarakat Bateng," ujar Ibnu.

Hal serupa yang disampaikan Ketua DPRD Bateng, Me Hoa. Bantuan seperti ini memang sangat dibutuhkan oleh masyarakat. Untuk itu, melalui kegiatan ini Ia berharap seluruh elemen akan sadar mengikuti program pemerintah dan bersama-sama memerangi penyebarluasan COVID-19.

"Melalui kegiatan ini saya ucapkan terima kasih kepada Kapolres Bateng. Dapat dilihat fasilitas bantuan sosial di sini sangat menarik, terkhusus dapur bersama dalam memberikan bantuan kemanusiaan pada masyarakat. Dalam hal ini, saya berharap semuanya dapat bersatu padu, yaitu melawan virus COVID-19. Kita tidak bisa sendiri dalam memutuskan mata rantai COVID-19 ini," tegas Mehoa.* (IAN/WEE/Foto: IRV)

 

 

Sumber: Diskominfosta Bangka Tengah