Kabupaten Bangka Tengah terletak antara 105o 75’ BT - 106o 80’ BT dan 2o 20’ LS - 2o 80’ LS, dengan Ibukota Koba yang berjarak 58 km dari Ibukota Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Batas wilayah Kabupaten Bangka Tengah dinyatakan sebagai berikut:
- Sebelah Barat berbatasan dengan Selat Bangka.
- Sebelah Timur berbatasan dengan Selat Karimata dan Selat Gaspar.
- Sebelah Utara berbatasan dengan Kota Pangkal Pinang dan Kabupaten Bangka.
- Sebelah Selatan berbatasan dengan Kabupaten Bangka Selatan.
No. |
Dari Kota Koba ke |
Jarak (km) |
1. 2. 3. 4. |
Mentok Toboali Sungai Liat Pangkal Pinang |
196 67 90 58 |
Jarak yang relatif dekat dengan ibukota provinsi Kota Pangkalpinang sangat menguntungkan secara geografis karena dapat menjadi pemicu perkembangan ekonomi dan wilayah Kabupaten Bangka Tengah.
Kondisi topografi Kabupaten Bangka Tengah sebagian besar merupakan topografi yang berombak dan bergelombang, yaitu sebesar 51%, tanahnya berjenis Asosiasi Podsolik Coklat Kekuning-kuningan dengan bahan induk Komplek Batu pasir Kwarsit dan Batuan Plutonik Masam. Daerah lembah dan datar sebesar 20%, jenis tanahnya Asosiasi Podsolik berasal dari Komplek Batu Pasir dan Kwarsit. dan 25% berupa daerah rawa dan bencah/datar dengan jenis tanahnya Asosiasi Alluvial Hedromotif dan Glei Humus serta Regosol Kelabu Muda berasal dari endapan pasir dan tanah liat. Daerah berbukit sebesar 4% seperti Bukit Mangkol dengan ketinggian sekitar 395 meter dari permukan laut, jenis tanah perbukitan tersebut adalah Komplek Podsolik Coklat Kekuning-kuningan dan Litosol berasal dari Batu Plutonik Masam.
Sebagai daerah yang bergunung dan berbukit, Kabupaten Bangka Tengah juga banyak dilalui sungai. Ada 31 buah sungai yang tersebar di 6 kecamatan yang ada. Adapun sungai-sungai terpanjang meliputi: Sungai Kurau, Sungai Nadi, Sungai Rangau, Sungai Berok, Sungai Teru, dan Sungai Selan.Selain untuk kebutuhan sehari-hari masyarakat seperti tempat mandi dan mencuci, sungai-sungai tersebut sangat berperan sebagai lalu lintas transportasi. Sungai-sungai yang ada belum dimanfaatkan untuk pertanian dan perikanan karena nelayan lebih cenderung mencari ikan ke laut.Pada dasarnya di Daerah Kabupaten Bangka Tengah tidak ada danau alam, hanya ada bekas penambangan bijih timah yang luas sehingga menjadikannya seperti danau buatan yang disebut kolong. Jumlah kolong sebanyak 175 buah, akan tetapi kolong-kolong ini belum begitu dimanfaatkan bagi masyarakat.
Kabupaten Bangka Tengah beriklim tropis tipe A yang cenderung beriklim kering dan iklim basah. Suhu udara bervariasi antara 25,7º Celcius hingga 29,0º Celcius, sedangkan kelembaban udara bervariasi antara 66,0% hingga 83,6%.Curah hujan tiap bulan di Kabupaten Bangka Tengah bervariasi antara 11,8 hingga 370,3 mm tiap bulan untuk tahun 2011. Curah hujan terendah pada bulan September. Rata-rata curah hujan pada tahun 2011 adalah 155,43.Rata-rata kecepatan angin pada tahun 2011 sebesar 3,5 knots, dengan rata-rata kecepatan maksimal sebesar 10,7 knots. Sementara intensitas penyinaran matahari pada tahun 2011 rata-rata bervariasi antara 28,1 hingga 86,3 persen dan tekanan udara antara 1008,4 hingga 1010,4 mb.
Jenis-jenis kayu dari tumbuhan hutan yang dapat ditemui berupa kayu pelawan, meranti, kapuk, jelutung, pulai, gelam, bitanggor, meranti rawa, cempedak air, mahang, gaharu (mengkaras), nyatoh, melangir, pasak bumi (pulek), bakau dan lain-lain. Pada kawasan hutan terdapat binatang liar seperti: rusa, beruk, monyet, lutung, babi, trenggiling, napuh, musang, murai, tekukur, pipit, kalong, elang, serta ayam hutan dan tidak terdapat binatang buas seperti gajah, harimau dan lain sebagainya.